Spesifikasi dan Harga Poco X5 5G

Daftar Harga HP – Belum lama ini, Poco meluncurkan seri terbarunya yaitu Poco X5 5G di Indonesia. Sebagai brand yang terkenal dengan fungsinys sebagai HP gaming, Poco X5 5G ini hadir dengan spesifikasi yang diklaim dapat memenuhi kebutuhan gaming mobile namun dibanderol dalam harga ramah di kantong. Seperti apa spesifikasi dan harga dari Poco X5 5G?

Spesifikasi

Dilihat dari desainnya, model HP ini sama seperti HP Poco keluaran sebelumnya. Dimensinya berukuran 165.88×76.21×7.98mm, dengan berat 189 gram. Layarnya dibekali dengan ukuran 6.67-inch FHD+ (1080×2400 pixels) Super AMOLED display dengan refresh rate 120Hz, peak brightness 1200 nits, proteksi Corning Gorilla Glass 3.

Kemudian untuk prosesornya menggunakan chipset Snapdragon 695, GPU GPU Adreno 619. Sistem operasionalnya menggunakan Android 12, MIUI 13 for POCO. Untuk RAM nya memiliki kapasitas 6/8 GB + RAM Virtual hingga 5 GB. Memori internalnya terdapat dua pilihan juga yaitu 128/256 GB + microSD.

Selanjutnya kita akan membahas mengenai fitur kamera yang juga sangat penting dalam memilih sebuah smartphone. Kamera belakangnya memiliki resolusi 48MP (f/1.8), ultra-wide 8 MP (f/2.2) dan makro 2MP (f/2.4), LED flash. Sedangkan untuk kamera depannya memiliki resolusi 13MP (f/2.0).

Kapasitas baterainya juga sangat besar yaitu 5.000 mAh dengan pengisian cepat 33W. Kartu SIMnya adalah Dual SIM Nano. Poco X5 5G memiliki berbagai fitur menarik seperti Sensor fingerprint di samping, sensor infrared, 3.5mm audio jack, IP53. Konektivitas HP ini adalah 5G SA, Dual 4G VoLTE, Wi-Fi 802.11 ac (2.4GHz + 5GHz), Bluetooth 5.1, GPS + GLONASS, USB Type-C, NFC.

Pilihan warna yang tersedia adalah black, green, dan blue. Harga Poco X5 5G dengan semua spesifikasi unggulnya, bisa dibilang sangat bersaing dengan merk-merk yang lain. Poco X5 5G dijual dengan harga Rp 3.499.000 (6/128GB) dan Rp 3.999.000 (8/256 GB).
Bagaimana, apakah Anda tertarik untuk membelinya? Selain HP ini mumpuni untuk gaming, spesifikasi lainnya juga sangat baik untuk digunakan dalam membantu aktivitas sehari-hari.

Related